Bagi yang suka bermake up, salah satu alat make up yang penting dan wajib dimiliki adalah pinsil alis. Saat ini di pasaran, banyak sekali macam alat untuk membentuk alis, dari pinsil alis automatic sampai penggunaan angled brush (kuas make up berbentuk miring) namun yang paling popular tetap pinsil alis biasa seperti pinsil yang digunakan untuk menulis. Merawat pinsil alis biasa seperti ini ternyata cukup merepotkan untuk beberapa orang. Dikarenakan tekstur nya yang lunak, membuat kita kesulitan saat merautnya. Seringkali saat meraut pinsil alis, kita akan mendapati pinsil yang patah saat diraut karena teksturnya yang lunak. Tekstur lunak ini memang disengaja oleh para produsen pinsil alis (pabrikan kosmetik) karena jika terlalu keras seperti pinsil yang dipakai menulis, tentunya akan menyakiti wajah pemakainya. Ternyata ada solusi mudah untuk mengatasi tekstur lunak dari pinsil alis. Sebelum meraut pinsil alis, masukan pinsil alis ke dalam freezer lemari es selama 15 - 30 menit. Keluarkan pinsil alis lalu raut dengan menggunakan rautan khusus untuk kosmetik. Pinsil alis tidak akan mudah patah saat diraut. Selamat mencoba.
#tips&trick #dailynotes #kosmetik #pinsilalis #amodelsmanagement #3tahun

Pinsil alis: just miss
Produk: PT. Winida Ayu Lestari Jakarta - Indonesia




Winning moment of lomba design modifikasi kebaya kutu baru exotica kebaya 2015 royal plaza surabaya
Designer: dwi meina wati
Model: dhea pradita